Gencatan Senjata: Iran Kirim Pasokan Senjata Untuk Hamas
Iran persenjatai pejuang Hamas di Palestina di Tepi Barat : Reuters
“Upaya peningkatan Tepi Barat telah dimulai dan senjata akan diberikan kepada orang-orang yang ada di daerah ini,” tutur kepala milisi Basij Mohammad Reza Naqdi, seperti dikutip Times of Israel, Kamis (28 Agustus 2014).
“Kaum Zionis harus tahu, bahwasannya untuk perang yang akan tidak akan ada batasannya seperti sekarang ini dan para pejuang akan mendorong mereka kembali,” imbuhnya.
Naqdi mengklaim bahwa selama ini sejumlah pasokan yang dimiliki Hamas berasal dari Iran. Rencananya Iran akan mempercepat memberikan persenjataan pada pejuang di Tepi Barat.
Sekarang ini, Sebagian besar warga Palestina di Gaza sedang menyambut kemenangan Hamas. Sebab, Hamas dan Israel sepakat untuk melakukan "gencatan senjata tak terbatas". Dan begitu gencatan senjata berlangsung ,kedua belah pihak akan saling memenuhi tanggung jawab berdasarkan tuntutan dari masing-masing kubu mereka, Dan tentu saja ini sebuah kesempatan bagi Hamas untuk mempersenjatai anggotanya untuk perang berikutnya. okezone
0 Response to "Gencatan Senjata: Iran Kirim Pasokan Senjata Untuk Hamas"
Posting Komentar