Angel Di Maria Resmi Pakai Seragam MU




Manchester -- Bursa transfer pemain musim panas 2014 berakhir bahagia bagiManchester United setelah mereka memastikan kedatangan Angel Di Maria. Gelandang asal Argentina itu telah resmi menjadi pemain United dan telah dikontrak selama lima musim.

Akan tetapi untuk bisa mendatangkan Angel Di Maria, United harus meraup kocek hingga 59,7 juta pounds dan harga itu memecahkan rekor transfer pemain di daratan Britania. Di United, Di Maria akan mendapatkan gaji 200.000 pounds per pekannya.

Saya  senang sekali bisa bergabung dengan Manchester United. Saya menikmati waktu saya di Spanyol dan kemudian banyak klub meminati saya. Namun hanya United klub yang akan saya tuju jika saya meninggalkan Real Madrid,” terang Di Maria.

Dan yang menjadi salah satu alasan "Di Maria mau" bergabung dengan United adalah karena keberadaan manajer "Louis van Gaal". Dengan nama besarnya itu, Van Gaal bagaikan magnet yang bisa menarik perhatian dari para pemain top dunia untuk bisa merasakan pola latihan darinya.


“Louis van Gaal adalah seorang pelatih yang fantastis dan telah dibuktikan dengan banyak kesuksesan. Saya sangat terkesan dengan visi dan kemauan semua pihak di klub ini untuk mengembalikan klub ini di posisi dimana seharusnya berada. Saya sudah tidak sabar untuk bisa segera memulai aksi disini.”

Kepuasan pun juga dirasakan oleh Van Gaal. Manajer asal Belanda itu saat ini sudah bisa tersenyum karena keinginannya untuk mendatangkan Di Maria telah terwujud.


“Angel adalah seorang gelandang kelas elit, dan yang terpenting adalah ia bisa bermain bagus dengan tim. Tidak ada yang meragukan kemampuannya yang luar biasa itu.” ungkap Van Gaal. source : sidominews

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Angel Di Maria Resmi Pakai Seragam MU"

Posting Komentar