Tips Berolahraga Untuk Penderita Diabetes




Olahraga memiliki tujuan agar tubuh tetap sehat. Bagi Anda penderita diabetes pun sangat dianjurkan untuk rutin melakukan olahraga. Banyak riset dan study menunjukkan bahwa olahraga rutin memberi manfaat bagi penderita diabetes. Olahraga ringan seperti berjalan kaki dapat membantu memperbaiki kadar gula dalam darah. Manfaat lain olahraga dapat pula menurunkan kemungkinan obesitas yang jelas berpotensi pada beberapa penyakit lain seperti penyakit jantung. Adapun sebelum berolahraga, saat melakukan olahraga, dan sesudah olahraga ada beberapa hal yang perlu dipahami oleh penderita diabetes. Berikut penjelasan beserta tipsnya:

· Sebelum Berolahraga

Sebelum Anda berolahraga pahami benar kemampuan diri. Olahraga akan memberi manfaat hanya bila dilakukan sesuai dengan batas kemampuan dan tidak lebih. Berolahraga berlebihan tentu tidak baik. Berkonsultasilah dengan dokter kepercayaan untuk mengetahui intensitas olahraga yang tepat untuk Anda. Ingat pula untuk memperhatikan kondisi tubuh Anda. Cek bahwa kaki Anda tidak terluka atau berwarna merah. Adapun bila ada luka tutup luka supaya terhindar dari infeksi. Selain itu, cek juga kandar gula darah Anda. Hindari olahraga bila gula darah terlalu tinggi atau terlalu rendah.

· Saat Berolahraga

Saat melakukan olahraga Anda pun harus berhati-hati. Olahraga yang baik dilakukan sekitar 1 jam sesudah makan. Anda dapat memilih jenis olahraga aerobik, fleksibilitas, dan latihan beban. Cukup lakukan olahraga selama 30 menit setiap periodenya. Jangan lupa untuk selalu menyediakan air minum guna menjaga kebutuhan cairan tubuh Anda. Selama olahraga memang dianjurkan untuk banyak-banyak minum air putih khususnya setelah Anda berolahraga aerobik yang banyak menguras tenaga.

· Sesudah Berolahraga
Sebelum mengakhiri sesi olahraga, ingat untuk menutup dengan melakukan peregangan. Lakukan peregangan selama 5 sampai 10 menit. Pereganan penting untuk mengendurkan otot yang tengang supaya lebih rileks. Setelah berolahraga cek kembali kadar gula darah Anda. Bila Anda mengalami gejala hipoglikemia segera naikkan kadar gula darah dengan mengonsumsi karbohidrat sederhana. Anda pun bisa mengonsumsi permen, jus buah, atau teh manis. Bila gejala masih tetap berlanjut segera dapatkan pertolongan medis,semoga tips olahraga bagi penderita diabetes ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkannya. image: viva.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Berolahraga Untuk Penderita Diabetes"

Posting Komentar